Lpk| Gresik – Tepat di sebrang jalan Makodim 0817/Gresik Jl. R.A. Kartini No.33 Kec. Gresik, Kabupaten Gresik pada pukul 14.00 Wib terdengar suara keras, ternyata diketahui ada kendaraan Mitsubhisi Pajero Hitam dengan Nopol L 1647 UI milik Korban Bpk. Khoirus Sholeh yang dikendarai bersama Putrinya menabrak pembatas jalan yang mengakibatkan kendaraan tersebut terbalik. Pada Senin.(11/01/2021).

Mengetahui hal tersebut beberapa Prajurit yang sedang berjaga di Pos Penjagaan langsung sigap berlari untuk membantu mengevakuasi, Nampak Bpk. Khoirus Sholeh dan Putrinya masih Shock didalam kendaraan tersebut. Beberapa prajurit Nampak mengamankan situasi lalu lintas yang mulai dipadati pengendara dan prajurit yang lain berusaha membantu untuk mengeluarkan korban dari dalam Mobil. ketika ditanya korban menjawab “selepas lampu merah Kebomas pandangan saya tiba-tiba gelap akhirnya tidak sadar menabrak pembatas jalan.”ucap korban.

Dalam kecelakaan tunggal tersebut tidak ada korban jiwa tetapi ketika Melihat kondisi tangan putri korban berdarah, Peltu Purwanto (Batipers Kodim 0817/Gresik) langsung memerintahkan Provost untuk langsung membawa korban dengan sepeda motor menuju ke Rs. Semen Gresik yang terletak hanya berjarak hanya 200 Meter dari Makodim. Dengan harapan segera mendapat pertolongan lebih lanjut oleh pihak RS. Semen Gresik.

“kita sebagai prajurit harus sigap dalam membantu Masyarakat dalam segala hal yang terjadi dalam lingkungan, Musibah memang tak mengenal siapa dan dimanapun, oleh sebab itu mari kita doakan agar korban segera diberikan kesembuhan dan dapat berkumpul kembali dengan keluarga,” kata Peltu Purwanto.(ynt)

Loading

234 Kali Dilihat

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *