YALKP | Surabaya – Tercatat kurang lebih 210 orang prajurit Koarmada II mengikuti seleksi Satuan Tugas Maritime Task Force (MTF) 2019, yang diadakan oleh Pusat Misi Pemeliharaan Perdamaian TNI di Auditorium Puslatkaprang, Koarmda II Surabaya, pada Senin (19/8).

Dalam kesempatanm tersebut Komandan PMPP TNI Brigjen TNI Victor H. Simatupang hadir untuk memberikan pembekalan kepada para prajurit yang akan mengikuti seleksi satgas tersebut.

Selain itu , Kaskoarmada II Laksma TNI Ahmadi Heri Purwono, S.E.,M.M. didampingi Aspers Pangkoarmada II, Dankolat Koarmada II, Dansatkor Koarmada II beserta pejabat teras utama Koarmada II lainnya ikut hadir menyaksikan pembekalan tersebut.

 

Dalam pidatonya, Komandan PMPP TNI memberikan pengarahan tentang penyelenggaraan seleksi, pemberangkatan, penerimaan, perencanaan dukungan administrasi dan logistik operasi yang akan dilaksanakan pada bulan November 2019 ini. Komandan PMPP TNI juga menekankan agar prajurit mempersiapkan mental, fisik, dan pikiran, serta manfaatkan waktu secara efektif untuk menghadapi seleksi.

“ Kuasai materi seleksi dengan optimal dan berkompetisi secara sehat, serta percaya kepada kemampuan sendiri “, tegas Brigjen TNI Victor H. Simatupang kepada peserta seleksi. ( ir )

Loading

330 Kali Dilihat

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *