Lpk | Surabaya – Polda Jatim terus menerus melakukan giat Ops skala besar dalam mendukung program Kapolri untuk memutus mata rantau penyebaran Covid-19 dengan melakukan test on the spot dengan sasaran warkop di wilayah Surabaya Timur.

Diawali dengan Apel persiapan anggota untuk menjalankan Operasi Pemutusan Mata Rantai Penyebaran tersebut, kegiatan ini dipimpin langsung oleh Karo Ops Polda Jatim dan didampingi oleh Dir Intel, Dir Sabhara dan Kabid Dokkes Polda Jatim.

Keadaan darurat kesehatan masyarakat dan bencana non-alam yang telah ditetapkan oleh pemerintahan, Polda Jatim tak segan-segannya terus menerus merasai warkop yang sering dikunjungi warga tanpa ada rasa was-was dengan merebaknya virus Covid-19.

“Jawa Timur secara keseluruhan sudah mencapai 555 terconfirmasi dan dirawat 403 orang, PDP 1919 orang yang masih diawasi 1060, untuk yang ODP berjumlah 16263 orang dan masih dalam pantauan 7169 orang, mengingat dalam data tersebut Polri melakukan Operasi Skala besar untuk memutus mata rantai penyebaran Covid 19 Di wilayah Jawa Timur, pada Sabtu (18 April 2020),” tuturnya.

Adapun dalam kegiatan operasi tersebut petugas langsung melakukan rapid test on the spot di dua TKP, Warkop Giras dan Arina Coffee untuk mengetahui adanya Covid-19. Adapun dari hasil rapid test didapatkan 1 orang yang positif Covid-19 dari 18 orang pengunjung yang ada di Arina coffe.

“Dari giat malam ini Kami mendapatkan pengunjung warkop Arina Coffee 1 Orang yang Positiv Covid 19 dan Kami bawa langsung dengan ambulan ke RS Bhayangkara Polda Jatim untuk tindakan medis lebih lanjut”, tegasnya.

Sedangkan untuk yang negatif setelah diberi pengarahan petugas mereka segera dianjurkan untuk pulang membersihkan diri dan merendam pakaian yang mereka pakai dengan deterjen demi untuk menjaga keselamatan keluarga mereka dari penularan covid. (ir)

Loading

348 Kali Dilihat

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *