Lpk | Surabaya – Untuk menjalin silaturahmi Redaksi Suara Surabaya yang dipimpin oleh Errol Jonathans selaku Direktur Utama beserta rombongan berkunjung ke Koarmada II, yang diterima secara langsung oleh Panglima Koarmada II Laksda TNI Heru Kusmanto, pada Kamis (28/11).
Pada kunjungan tersebut, Errol selaku Dirut Radio Suara Surabaya (SS) memperkenalkan radionya sebagai salah satu stasiun radio terkenal yang menyiarkan program siaran dengan format radio news interaktif solutif atau informasi jalan raya.
Disamping itu juga mereka berharap untuk menjalin kerja sama saling menguntungkan dengan semua stakeholder kebijakan publik, baik dalam skala daerah, regional maupun nasional.
Errol menambahkan bahwa maksud dan tujuan kunjungan ini untuk berdiskusi, sharing ide dan data sebagai proses penyiaran yang akan dilaksanakan nantinya.
Sementara itu Panglima Koarmada II Laksda TNI Heru Kusmanto menyambut positif kunjungan silaturahmi yang dilakukan Redaksi Suara Surabaya. Orang nomor satu di jajaran Koarmada II ini berharap dapat terjalin kerja sama yang menguntungkan dalam hal publikasi antara Koarmada II dengan Radio SS.
“Saya harap hubungan ini tidak sekedar silaturahmi namun juga mampu menciptakan hubungan kerja sama yang baik dan menguntungkan terkait publikasi antara Koarmada II dengan Radio SS,” terang Pangkoarmada II.
Selama berada di Markas Koarmada II, Tim Redaksi Radio SS juga mengunjungi KRI Bima Suci sekaligus mewawancarai Komandan kapal latih TNI AL tersebut Letkol Laut (P) Waluyo. Selain itu juga mengunjungi Markas Satuan Kapal Selam Koarmada II.
Ikut hadir mendampingi Pangkoarmada II yakni Asintel Pangkoarmada II, Kadispotmar dan Kadispen Koarmada II. ( ir )