Lpk | Barabai – Babinsa Koramil 1002-04/Pantai Hambawang Sertu Irwan Yuliadi melaksanakan pendampingan kepada warga binaan merawat tanaman lombok di Desa Tabu Darat Hilir Kecamatan Labuan Amas Selatan Kabupaten Hulu Sungai Tengah, Sabtu (04/7).

Warga binaan yang mempunyai kebun tanaman lombok adalah Saipullah warga desa Tabu Darat Hilir RT.006/003.

Saipullah menuturkan dirinya sudah menaman lombok sekitar 5 bulan yang lalu dengan luas sekitar 20 borong atau 1,2 hektare, alhamdulillah berkat dorongan semangat dan motivasi bapak Babinsa saat ini tabanan lombok saya sudah mulai memasuki musim panen walau belum merata,”terang Saipullah.

Sedangkan Sertu Irwan bahwa maksud dan tujuan melaksanakan pendampingan warga dalam merawat tanaman lombok ini adalah sebagai salah satu upaya memberikan motivasi kepada petani agar lebih giat dan bersemangat dalam bercocok tanam,”ujarnya.

Dorongan semangat yang diberikan kepada petani adalah langkah kami para babinsa di wilayah binaan untuk mensukseskan ketahanan pangan, meskipun sekarang negeri ini sedang di landa pandemi Covid-19, semangat petani dalam bercocok tanam tidak boleh kendor,”ucapnya.

Diharapkan dengan pendampingan kepada para petani di wilayah binaan hasil penen dapat meningkat/memuaskan dan otomatis dapat meningkatkan taraf hidup warga masyarakat binaan.”pungkasnya.(Pendim1002/ir).

Loading

281 Kali Dilihat

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *