Lpk | Gresik – Upaya Babinsa Koramil 0817/12 Sidayu, Serda Blabur Sartono dalam mengembangkan dan meningkatkan hasil peternakan kambing oleh para peternak di wilayah desa binaan selalu dilakukan.
Seperti halnya pagi ini, ia mengunjungi kandang peternakan kambing milik Pak Wira Hariadi yang berada di Desa Raci Kulon, Kecamatan Sidayu, Kabupaten Gresik, Selasa (20/06/2023).
Menurut keterangan dari Pak Wira, pemberian pakan pokok untuk kambing ternaknya menggunakan rumput-rumputan maupun daun-daunan seperti rumput kolonjono, daun singkong, daun nangka, daun petai dan lainnya.
Dalam kunjungannya tersebut, Babinsa Serda Blabur melihat langsung proses pemberian makan kambing ternak. Pada waktu itu, ia sekaligus memberikan saran pada Pak Wira agar memperhatikan pemberian minum air bersih dengan intensitas tertentu guna mengoptimalkan kebutuhan air bagi kambing ternak.
“Pemberian minum sangat berpengaruh terhadap kambing ternak. Kambing yang cukup minum akan meningkatkan nafsu makan, sehingga cukup berpengaruh bagi pertumbuhan kambing ternak,” ujarnya.
Terkait dengan pemberian minum, Serda Blabur juga menambahkan bahwa perlu ditambah garam secukupnya kira-kira 200 gr/ekor di tiap bulannya, untuk mencukupi kebutuhan mineral bagi kambing ternak.
“Garam yang diberikan pada kambing ternak tidak boleh berlebihan agar tidak meracuni,” katanya dengan ramah.
Setiap saran dan masukan yang diberikan, sebagai upaya seorang Babinsa turut serta mengembangkan dan meningkatkan hasil ternak kambing warga binaannya.
Reporter : Yanti