Lpk | Klaten – Sinergitas serta semangat gotong royong terjalin saat pelaksanaan TMMD Sengkuyung Kodim 0723 Klaten yang terlaksana di Desa Pasung Kec Wedi Kab Klaten, Kamis (19/03/20).
Saat berada dilokasi, Danramil 07 Wedi Kapten Inf Sujita menerangkan bahwa pembuatan talud dengan panjang 400 meter, tinggi 1 meter dan lebar 40 Cm akan selesai tepat waktu .
Usai pembuatan talud direncanakan akan dilanjutkan dengan betonisasi jalan sepanjang. 600 meter, lebar 3,5 m dan tebal 15 cm. Pengerjaannya tentunya oleh Satgas TMMD dengan dibantu Relawan dan warga Pasung.
“ kami akan selalu mengerahkan TNI dan warga untuk menyelesaikan pengerjaan pembuatan talud, karena sinergitas TNI warga ini akan dapat merampungkan seluruh sasaran TMMD, “ pungkas Danramil.
Sumarsono Kades Pasung pun sangat optimis bahwa TMMD di Desanya akan terselesaikan tepat waktu. Dirinya akan menggandeng Ormas dan relawan serta menggilir warga untuk bergotong royong menyelesaikan seluruh sasarn fisik TMMD.
“ semangat TNI dan warga serta relawan sangat baik, mereka tidak peduli panas maupun hujan, tetap melaksanakan gotong royong, “ ungkap sang Kades.(0723/red)