YALPK | Ponorogo – Dalam rangkaian kunjungan wisata tahun 2019 diawal tahun, Pemerintah Kabupaten Ponorogo menggelar festival tari massal yang berjudul “Gebyar 2019 Penari Jathil” di selenggarakan di Alun-alun Ponorogo, Minggu (17/2/2019).

Acara akbar yang dapat menghipnotis ribuan warga masyarakat Ponorogo khususnya dan luar kota Ponorogo umumnya, melibatkan sekitar 2062 penari Jathil dari siswi SMP / SMA sederajat se-kabupaten Ponorogo mendapatkan rekor MURI sebagai penari terbanyak. Yang langsung diserahkan oleh Eksekutif Manager Muri Indonesia, Sri Widayati kepada Bupati Ponorogo Drs. Ipong Muchlissoni.

Drs. Ipong Muchlissoni menyampaikan kepada masyarakat Ponorogo atas keberhasilannya yang telah memecahkan Rekor MURI ini. Ucapan rasa terima kasih kepada anak-anak yang siswi SMP / SMA sederajat se-kabupaten Ponorogo. “Tari jathil merupakan seni kebudayaan yang mendampingi Kesenian Reog Ponorogo yang sudah terkenal di seluruh dunia,” Terangnya.

Selanjutnya, Ipong juga mengatakan, “Tari jathil menjadi ikon Ponorogo bahkan menjadi kebanggaan bangsa Indonesia yang dikenal diseluruh dunia. Kegiatan ini untuk memberikan kesempatan kepada anak anak kita, remaja remaja kita untuk terus mengembangkan kesenian kebanggaan masyarakat Ponorogo, “Tandasnya.

Lilik Slamet Raharjo Kepala Dinas Pariwista Kabupaten Ponorogo, berharap Gebyar Jathil Massal 2019 bisa meningkatkan ekonomi masyarakat di Kabupaten Ponorogo serta menyukseskan program wisata Ayo ke Ponorogo.(fer)

Loading

1,238 Kali Dilihat

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *