YALPK | Kediri – Polresta Kediri adakan Patroli Skala Besar dan Razia 21, pada Sabtu, 16 Februari 2019 pukul 00.00 WIB s/d 04.00 WIB. Kegiatan beserta Polsek jajaran secara serentak.Untuk menciptakan keamanan dan antisipasi kejahatan sedini mungkin.

“Kami melaksanakan Patroli Skala Besar dan giat 21 antisipasi aksi teror pembakaran mobil dan aksi teror lainnya,juga untuk himbau warga agar mengaktifkan lagi siskamling,” kata Kasubbag Humas Polresta Kediri, AKP Kamsudi.

Awalnya, Ton Siaga Polresta Kediri dipimpin Pawas IPTU Deddy Sukirno dengan kuat 28 personil. Petugas melaksanakan giat patroli di kawasan pemukiman, perkantoran dan perbankkan serta sampaikan pesan kamtibmas kepada warga untuk mengaktifkan kembali siskamling.

Pukul 01.00 s/d 04.00 WIB, Rayon 1 (Polsek Pesantren dan Polsek Kediri Kota) dipimpin Padal IPTU Ali Samsul A. dengan kuat 18 personil, melaksanakan giat patroli di kawasan pemukiman, perkantoran dan perbankkan serta sampaikan pesan kamtibmas kepada warga untuk mengaktifkan kembali siskamling.

Pukul 01.00 s/d 04.00 WIB, Rayon 2 (Polsek Mojoroto, Polsek Mojo dan Polsek Semen) dipimpin Padal IPDA amir dengan kuat 10 personil, melaksanakan giat patroli di kawasan pemukiman, perkantoran dan perbankkan serta sampaikan pesan kamtibmas kepada warga untuk mengaktifkan kembali siskamling.

Pukul 01.00 s/d 04.00 WIB, Rayon 3 (Polsek Banyakan, Polsek Grogol dan Polsek Tarokan) dipimpin IPDA Kudhori dengan kuat 12 personil, melaksanakan giat patroli di kawasan pemukiman, perkantoran dan perbankkan serta sampaikan pesan kamtibmas kepada warga untuk mengaktifkan kembali siskamling.

Hal ini untuk antisipasi dan pencegahan sedini mungkin aksi teror maupun kejahatan lainnya.Di harap masyarakat lebih waspada dan tanggap dengan keamanan di lingkungannya,oleh karna itu Polresta kediri bersama polsek jajaran menghimbau agar masyarakat mengaktifkan lagi Siskamling di seluruh wilayah Kota Kediri.Agar tercipta sinergitas antara Petugas kepolisian dengan masyarakat,untuk mengantisipasi kejahatan dan menciptakan lingkungan yang aman,tentram dan damai.(ar)

Loading

664 Kali Dilihat

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *