YALPK | Kediri – Bulan Ramadhan yang seharusnya untuk memperbanyak ibadah kepada Allah SWT, namun mirisnya justru digunakan untuk pesta miras oleh lima pemuda. Mereka kepergok pesta miras oleh anggota Kepolisian Subsektor Ngasem Polres Kediri, dan mereka langsung digelandang ke Mapolsubsektor Ngasem.

Salah satu anggota Polsubsektor Ngasem Polres Kediri, Aiptu Agus Harmawan, menerangkan, mereka kepergok pesta miras saat anggota ( Polsubsektor Ngasem ) patroli cipta kondisi di sekitar ” Tugu Sembilan ” Simpang Lima Gumul Kabupaten Kediri.

” Ada lima orang yang kita amankan “, terang Aiptu Agus Harmawan kepada yalpk.or.id, Senin ( 03/06/2019 ).

Selain mengamankan pemuda yang pesta miras, polisi juga mengamankan sisa miras dan memeriksa surat – surat sepeda motor yang mereka gunakan.

Setelah diamankan, pemuda tersebut kemudian diberi pembinaan untuk tidak mengulangi perbuatannya dan selanjutnya disuruh pulang.

Berdasarkan data yang dihimpun media ini melalui pengakuan pelaku ( pemuda yang diamankan Polsubsektor Ngasem Polres Kediri ) saat diwawancarai menyebutkan, mereka yang diamankan karena kepergok pesta miras di wilayah sekitar tugu sembilan Simpang Lima Gumul ( SLG ) Kabupaten Kediri adalah M. Nurul Muafiq (25), pria, pekerjaan kuli bangunan, warga Desa/ Kelurahan Ploso Kecamatan Mojo Kabupaten Kediri, Moh. Na’im (22), pria, pekerjaan pegawai koperasi, warga Dusun Tritis Desa/ Kelurahan Kedawung Kecamatan Mojo Kabupaten Kediri.

Mohammad Arjun Salam ( 22 ), pria, pekerjaan kuli bangunan, warga Dusun Kebanan Desa/ Kelurahan Ploso Kecamatan Mojo Kabupaten Kediri, Diky Agus Suryani (22), pria, pekerjaan kuli bangunan, warga Dusun Tritis Desa/ Kelurahan Kedawung Kecamatan Mojo Kabupaten Kediri dan Agus Feriandi (21), pria, pekerjaan kuli bangunan, warga Dusun Tritis Desa/ Kelurahan Kedawung Kecamatan Mojo Kabupaten Kediri. (hrw/mh).

Loading

717 Kali Dilihat

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *